Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis ICT

Kegiatan pembelajaran akan lebih efektif apabila memanfaatkan media di dalam proses pembelajarannya. Pemanfaatan media pembelajaran khusunya berbasis ICT dalam kegiatan belajar mengajar tentunya sesuai dengan adanya tuntutan jaman. ICT sebagai suatu media pembelajaran dalam pendidikan juga mempunyai sebuah kecenderungan yang mampu meningkatkan minat siswa atau peserta didik dan juga memberi manfaat yang sangat banyak terhadap kegiatan atau proses suatu pembelajaran. Media berbasis ICT terdapat beberapa macam yaitu komputer, multimedia, jaringan dan telekomunikasi. Dari pemanfaatan media berbasis ICT tentunya memiliki fungsi ICT dalam media pembelajaran adalah sebagai alat bantu dalam media pembelajaran, sarana/tempat belajar, sebagai sumber belajar, dan sarana peningkatan profesionalisme.

Pengertian Media Pembelajaran Berbasis ICT

Media berasal dari bahasa latin medius yang secara kata mengandung arti “tengah perantara‟. Adapun dalam bahasa Arab, media adalah perantara atau pengantar pesan dari pengirim kepada penerima pesan (Azhar Arsyad, 2007). Hamdani (2011) menjelaskan bahwa media pembelajaran adalah media yang membawa pesan-pesan atau informasi yang bertujuan instruksional atau mengandung maksud-maksud pengajaran. Hamdani juga menyebutkan bahwa menurut para pakar media pembelajaran adalah alat yang secara fisik digunakan untuk menyampaikan isi materi pengajaran yang terdiri atas buku, tape recorder, kaset, video camera, video recorder, film, slide (gambar), foto, gambar, grafik, televisi, dan komputer.Sedangkan Heinich, Molenda, dan Russel (1982) menyatakan bahwa: “Media adalah saluran komunikasi termasuk film, televisi, diagram, materi tercetak, komputer, dan instruktur.”AECT(Assosiation of Education and Communication Technology, 1977), memberikan batasan media sebagai segala bentuk saluran yang dipergunakan untuk menyampaikan pesan atau informasi. 

Baca Juga : Pakai Masker jadi cara terbaik Cegah Infeksi Covid-19

Media pembelajaran adalah perantara yang dimanfaatkan atau digunakan dalam pembelajaran sebagai alat bantu pendidik atau guru dalam proses belajar mengajar sebagai sarana pembawa pesan dari sumber belajar ke siswa atau penerima pesan belajar. Sebagai alat penyampai pesan, media pembelajaran dalam hal tertentu dapat menjadi wakil dari pendidik atau guru dalam menyajikan atau menyampaikan informasi belajar kepada peserta didik. Jika program media sebagai alat penyampai pesan tersebut didesain dan dikembangkan secara baik, maka manfaat atau fungsi dari media tersebut akan dapat diperankan dengan baik tanpa adanya guru dalam kegiatan pembelajaran.

Macam Media Pembelajaran Berbasis ICT 

ICT yang sering dikenal dengan TIK mencakup semua teknologi yang dapat digunakan untuk menyimpan, mengolah, menampilkan, dan menyampaikan informasi dalam proses komunikasi. Macam teknologi yang termasuk dalam ICT terdiri dari beberapa bentuk. Yang pertama yaitu teknologi komputer. Media pembelajaran berbasis komputer bisa disebut pembelajaran dengan berbentukan kompurter (computer assisted instructional/ CAI) merupakan salah satu media pembelajaran yang sangat menarik serta mampu meningkatkan minat atau motivasi belajar peserta didik. Pemanfaatan media komputer sebagai media pembelajaran interaktif dapat diwujudkan dalam berbagai bentuk, diantaranya program computer-assisted learning (CAL), konferensi komputer, surat elektronik atau elektronik mail (email), dan komputer multimedia yang kemudian disebut multimedia pembelajaran interaktif. Pembelajaran yang memanfaatkan komputer bersifat offline, sehingga dalam penggunaannya tidak tergantung pada adanya akses ke internet. 

Teknologi yang kedua yaitu teknologi multimedia. Media pembelajaran yang tergolong ke dalam teknologi multimedia antara lain kamera digital, kamera video, player suara, player video, dll. Multimedia sering dimaknai sebagai gabungan dari beberapa media atau setidak-tidaknya terdiri lebih dari satu media. Multimedia dapat diartikan sebagai komputer yang dilengkapi dengan CD player, sound card, speaker dengan kemampuan memproses gambar gerak, audio, dan grafis dalam resolusi yang tinggi (Sutopo, 2012). 


Contoh Media Pembelajaran Berbasis ICT.

Macam dari teknologi yang ketiga yaitu teknologi jaringan. Teknologi jaringan terdiri dari perangkat keras seperti LAN, internet, wifi, dan lain-lain. Selain itu juga terdiri dari perangkat lunak pendukungnya atau aplukasi jaringan seperti WEB, e-mail, html, java, php, aplikasi basis data dan lain-lain.

Fungsi Media Berbasis ICT Dalam Pembelajaran 

Pemanfaatan media dalam kegiatan pembelajaran tentunya mengacu pada fungsi dari sebuah media. Hamalik (1994) mengemukakan bahwa pemakaian media pengajaran dalam proses belajar mengajar dapat membangkitkan keinginan dan minat yang baru, membangkitkan motivasi dan rangsangan kegiatan belajar, dan bahkan membawa pengaruh-pengaruh psikologis terhadap siswa. Penggunaan media pengajaran pada tahap orientasi pengajaran akan sangat membantu keefektifan proses pembelajaran dan penyampaian pesan dan isi pelajaran pada saat ini. Disamping membangkitkan motivasi dan minat siswa, media pengajaran juga dapat membantu siswa meningkatkan pemahaman, menyajikan data dengan menarik dan terpercaya, memudahkan penafsiran data, dan memadatkan informasi.

Selain fungsinya sebagai alat bantu pemecahan masalah manusia, media pembelajaran dimana salah satunya adalah ICT berdasarkan Elang Krisnadi (2009) juga dapat dimanfaatkan untuk mendukung proses pembelajaran yang dipercaya dapat: 

1. Meningkatkan kualitas pembelajaran 

2. Memperluas akses terhadap pendidikan dan pembelajaran 

3. Mengurangi biaya pendidikan 

4. Menjawab keharusan berpartisipasi dalam ICT

5. Mengembangkan keterampilan ict (ict skills) yang diperlukan siswa ketika bekerja dan dalam kehidupannya nanti.

Strategi pemanfaatan ICT dalam pembelajaran mencakup: (1) ICT sebagai alat bantu atau media pembelajaran. Penggunaan ICT sebagai media pembelajaran dapat berbentuk file slide Power Point, gambar, animasi, video, audio, program CAI (computer aided instruction), program simulasi, dan lain-lain; (2) ICT sebagai sarana/tempat belajar. Perkembangan ICT (khususnya Internet) telah memberikan kemungkinan membuat kelas maya (virtual class) dalam bentuk e-learning, di mana seorang guru dapat mengelola proses pembelajaran dan murid dapat melakukan aktivitas belajar sebagaimana yang dilakukan di dalam kelas. Dengan e-learning, aktivitas belajar seperti membaca materi pembelajaran, mengerjakan soal-soal dan tugas, berdiskusi dengan sesama teman maupun guru (3) ICT sebagai sumber belajar. ICT berkembang pesat dalam bentuk isi (content). Pada satu sisi para ahli telah mengembangkan teknologi yang memudahkan para pakar untuk menyajikan dan menyampaikan pengetahuan, di sisi lain para pakar dalam berbagai bidang sudah banyak yang menyumbangkan dan menyebarkan pengetahuannya melalui berbagai media seperti CD, DVD, Internet (Web), baik secara individu maupun secara kolektif; (4) ICT sebagai sarana peningkatan profesionalisme.

Dari pembahasan di atas dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis ICT yaitu media pembelajaran yang mana semua komponen elektronika yang terdiri dari perangkat keras dan lunak serta segala kegiatan yang berhubungan dengan pengolahan data baik manipulasi, pengambilan, pengumpulan, pengolahan, penyimpanan, penyebaran, dan penyajian informasi/data dengan menggunakan komputer dan telekomunikasi. Berdasarkan fungsi yang ada dari pemanfatan media berbasis ICT tersebut tentunya menjadi dasar pemanfaatan media dalam proses atau kegiatan belajar mengajar di suatu lingkup pendidikan.

Vivi Rulviana. Universitas PGRI Madiun. rulvianavivi@gmail.com

https://scholar.google.com/scholar?start=20&q=pemanfaatan+ict+sebagai+media+pembelajaran&hl=id&as_sdt=0,5


Komentar

Posting Komentar